Jumat, 21 Maret 2014

Mungkin Memang Tak Jodoh

Kadang kenyataan sering kali tak sesuai dengan harapan
Begitu juga dengan Jodoh

Aku...termasuk orang yang introvert
Sering kali tidak bisa mengungkapkan kekesalanku
Cuma bisa ngedumel di hati

2007... Pertama kalinya aku membuka hati...
Bener-bener jujur di hadapannya
Dia sangat membuatku nyaman
berasa sudah 1 frekuensi
tiap hatiku memanggil namanya
pasti dia akan menghubungiku
#lebay banget kan? hahahaha
tapi...nyaman...suka..juga bukan berarti jodoh.
sekarang dia dah menikah.

November 2011...
Mencoba merangkai cerita cinta yang baru.
Dengan niat yang lebih baik,
pengin nikah mengingat umur yang gak belia lagi, aku kudu lebih serius.
Dapat dikatakan ini pertama kalinya aku pacaran serius
biasanya aku cuek banget
naikin egoku
minta selalu dimanja dan dimengerti

ya...mengenalnya...
adalah sesuatu yang tak terduga
1 minggu setelah berkenalan
memutuskan membuka hati
dan membangun cinta bersamanya
tanpa berfikir negatif tentangnya

Awalnya merasa semua doaku terjawab sudah
Dia = jodoh yang ku cari selama ini
Dia jawaban doaku
ya...saat itu aku meminta
Ya Allah jika boleh request
aku ingin berjodoh dengan seseorang yang baru ku kenal
yang sederajat agama dan pendidikannya
terus kalau bisa lulusan teknik ya..
teknik kimia lebih disukai..
hahahahaha....itulah sedikit doaku saat itu...

dari nilai sempurna 100
dia itu dapat nilai 90

banyak batasan2 yang ku buat selama ini...malah aku langgar ketika bersamanya
hummm..godaan syetan sangat berat
dia...pria pertama yang berhasil meyakinkanku bermimpi untuk menikah
dan dia pula yang berhasil menghancur leburkan semua mimpi itu

Anehnya... sampai saat ini aku hanya bisa membayangkan berbagi kehidupanku di masa depan ya cuma sama dia.
aku gak realistis kan? (*beginilah nasib wanita galau)

ya..dia membuatku terlihat sangat bodoh. logikaku mati....

aku terlanjur mencintainya sangat dalam...

Y Allah pemilik hatiku...
Engkau yang Maha pembolak balik hati

cenderungkan hatiku padanya
si pemilik asal tulang rusukku
jangan biarkan rasa ini terlalu dalam untuknya yang tidak halal bagiku

Ya Allah...Kalau boleh request nich...
Datangkanlahlah seseorang yang baru itu
jika memang dia yang terbaik permudahlah jalannya
Aku hanya ingin mengabdi pada orang tua
aku yakin pilihan mereka yang terbaik dan lebih realistis.

JODOH = RHI (Rahasia Illahi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar